Liga Inggris

Mohamed Salah Diserang Sinar Laser

Striker Timnas Mesir, Mohamed Salah, diserang sinar laser dalam laga lawan Senegal di kualifikasi Piala Dunia 2022. (Marca/Twitter/@LeoMediaUK)
Striker Timnas Mesir, Mohamed Salah, diserang sinar laser dalam laga lawan Senegal di kualifikasi Piala Dunia 2022. (Marca/Twitter/@LeoMediaUK)

KARTUMERAH – Mohamed Salah gagal membawa Timnas Mesir berlaga di Piala Dunia 2022 Qatar. Pasukan Firaun menelan kekalahan 1-3 dari Senegal dalam drama adu penalti di leg kedua babak kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Afrika di Dakar, Senegal, pada Rabu (30/3/2022) dini hari WIB.

Pertandingan mesti dituntaskan lewat duel penalti setelah agregat sama kuat 1-1. Mesir datang ke Dakar dengan kemenangan 1-0 pada leg pertama, sementara Senegal menang 1-0 pada leg kedua hingga babak tambahan waktu berakhir.

Keberhasilan Senegal melenggang ke Qatar 2022 tidak terlepas dari kontroversi. Sepanjang pertandingan semalam, suporter tuan rumah terus menembakkan sinar laser berwarna hijau ke wajah para pemain Mesir.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

‘’Pemain seperti bintang Liverpool Mohamed Salah, kiper Mohammed El Shenawy, Trezeguet dari Aston Villa dan rekan satu timnya semuanya diganggu sinar laser yang diarahkan ke wajah oleh beberapa penggemar Senegal yang datang ke stadion di Dakar,’’ sebut laporan Marca.

Laser mulai terlihat di wajah para pemain timnas Mesir segera setelah tim berbaris untuk menyanyikan lagu kebangsaan. Ketika sinar hijau muncul di mata Salah, striker Liverpool itu lebih memilih untuk tetap tidak responsif terhadap serangan tersebut.

Wasit tidak melakukan apa-apa dalam menghadapi serangan laser terhadap pemain Mesir. Tindakan yang dilakukan beberapa suporter di Dakar itu terus berulang sepanjang pertandingan. Terutama saat bola keluar lapangan dan para pemain Mesir berdiri di pinggir lapangan untuk melakukan lemparan bebas.

Ketika kiper El Shenawy hendak menghadapi tendangan bebas Senegal, beberapa laser diarahkan ke wajahnya dalam upaya untuk membuatnya bingung. Dan, wasit tidak melakukan apa-apa untuk menghentikan serangan laser tersebut.

Pertandingan semalam seperti laga kedua tim saat bertemu di final Piala Afrika 2021 pada Februari lalu. Gol penalti Sadio Mane saat itu membawa Senegal mengalahkan The Pharaohs melalui adu penalti untuk menjadi Raja Afrika. Penalti pemain sayap The Reds itu semalam kembali mengalahkan Mesir untuk membawa Senegal melenggang ke putaran utama Piala Duni 2022.

Ikuti Ulasan-Ulasan Menarik Lainnya dari Penulis Klik di Sini
Image

0