Mesut Ozil: Barcelona Harus Berkaca Diri
KARTUMERAH -- Laga panas El Clasico antara Real Madrid menjamu Barcelona akan tersaji di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid, Senin (22/4/2024) dini hari WIB. Legenda Los Merengues, Mesut Ozil, ikut memanaskan situasi dengan menyindir Barcelona yang sering menyalahkan pihak lain atas keterpurukan mereka.
‘’Barcelona sedang berjuang (bangkit dari keterpurukan),’’ ujar Ozil ketika ditanya soal laga El Clasico malam nanti, seperti dikutip Marca, Ahad (21/4/2024).
‘’Barcelona punya pemain-pemain bagus di semua posisi, tapi mereka terlalu banyak mengalami cedera musim ini,’’ ujarnya. ‘’Mungkin mereka harus lebih memperhatikan diri sendiri dan tidak selalu mengeluh pada wasit. Ini sama sekali tidak membantu.’’
Mantan gelandang Muslim asal Jerman ini pun yakin Real Madrid yang akan memenangkan laga klasik malam ini. Pada pertemuan pertama musim ini, Real Madrid berhasil membawa kemenangan 2-1 dari markas Barcelona pada akhir Oktober tahun lalu.
Ozil yang juga menjadi legenda Arsenal ini menilai Real Madrid sedang memainkan musim yang fantastis. Bahkan, ia tidak menyangka Los Merengues mampu melakukannya setelah Karim Benzema hengkang menuju Liga Saudi.
Los Blancos, julukan Real Madrid, saat ini memimpin klasemen Liga Spanyol dengan mengantongi 78 poin dari 31 pertandingan. Barcelona menempel di posisi kedua dengan terpaut jarak delapan angka.
Ozil menyebut kemenangan Clasico akan semakin memperbesar peluang Real Madrid menjuarai trofi La Liga musim ini. ‘’Menurutku ya. Real tidak akan kalah dalam beberapa pertandingan berturut-turut. Mereka sangat kuat. Dan, tentu saja Real Madrid favorit,’’ ujarnya ketika ditanya siapa yang difavoritkan pada laga El Clasico malam nanti.
Ozil mengenang laga Clasico saat dirinya masih memperkuat Real Madrid. Saat itu laga Real Madrid versus Barcelona merupakan pertandingan terbesar di dunia sepak bola.
Laga tidak hanya dipanaskan oleh persaingan antara kedua tim di tengah lapangan. Perseteruan antar pelatih, Jose Mourinho versus Pep Guardiola, semakin memanaskan tensi persaingan kedua tim.
’’Saat itu merupakan pertandingan terbesar di dunia sepak bola. Sayangnya, Barca mungkin adalah Barca terbaik saat itu. Barca asuhan Pep berada pada level yang berbeda dibandingkan Barca saat ini,’’ katanya.
‘’Saat ini fokusnya mungkin lebih pada pertandingan seperti Liverpool vs Manchester City atau pertandingan Liga Inggris lainnya. Tapi, tidak lagi di Clasico,’’ ujar Ozil. ‘’Tapi itu bukan kesalahan Real Madrid karena mereka jelas merupakan salah satu tim terbaik di dunia. Hanya Barca yang saat ini kehilangan tenaga.’’