Bustos Kembali Hadir, PSS Sleman Bisa Sangat Menyerang

KARTUMERAH – PSS Sleman akan menjamu Persebaya Surabaya pada pekan ke-10 BRI Liga 1 2023/2024 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Sabtu (26/8/2023). Super Elang Jawa akan sangat tajam karena gelandang serang Jonathan Bustos sudah bisa kembali tampil.
‘’Ketika Jonathan Bustos masuk dalam starting XI, kami bisa bermain sangat menyerang kemudian terus berusaha mendominasi permainan,’’ kata pelatih PSS Sleman, Marian Mihail, seperti dikutip dari Ligaindonesiabaru.com.
‘’Tidak seperti ketika menghadapi Persita Tangerang,’’ ujar pelatih asal Rumania ini. ‘’Kami hanya menunggu, memberikan reaksi ketika diserang dan mengandalkan serangan balik.’’
Mihail menjanjikan PSS akan menyajikan permainan yang berbeda ketika menjamu Persebaya nanti. Ini terkait dengan kembali bermainnya Jonathan Bustos setelah absen di laga pekan kesembilan akibat akumulasi kartu kuning.
“Tentu saja ada perbedaan yang berarti karena kehadiran Bustos di setiap permainan menjadi pembeda bagi tim PSS. Keberadaan Esteban Vizcarra dengan Bustos di tim ini memberikan hal yang bagus, mereka berdua bekerja sama dengan luar biasa. Inilah alasan kami akan bermain dengan cara yang berbeda melawan Persebaya,’’ ujarnya.
