Liganesia

Saimima, Pengatur Transisi Permainan Bali United

Bali United FC. (Twitter/@BaliUtd)
Bali United FC. (Twitter/@BaliUtd)

KARTUMERAH – Bali United FC akan menjalani partai tandang dengan menghadapi tuan rumah Borneo FC Samarinda pada pekan ke-32 BRI Liga 1 2022/2023. Pertarungan akan digelar di Stadion Segiri, Samarinda, pada Senin (3/4/2023) pukul 20.30 WIB.

Di lini tengah, tim tamu Bali United mengandalkan gelandang Sidik Saimima dalam berhadapan dengan barisan lini tengah Borneo FC. Pemain berusia 25 tahun itu siap menjalankan tugas dengan baik sesuai strategi dari tim pelatih.

‘’Perihal penjagaan di lini tengah mungkin bisa dilihat nanti saat pertandingan,’’ kata Saimima, seperti dikutip dari situs resmi klub Baliutd.com, jelang pertandingan malam ini.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

Selama ini Saimima baru kembali turun membantu Serdadu Tridatu pada putaran kedua kompetisi. Ia memulai adaptasinya dari bangku cadangan hingga kembali dipercaya pelatih Stefano Teco Cugurra masuk sejak menit awal pertandingan.

Kehadiran Saimima selalu menjadi pembeda untuk Bali United. ‘’Dia menjalankan transisi menyerang dan bertahan dengan baik, sehingga pola permainan Bali United semakin bervariasi di hadapan lawan,’’ sebut laporan situs klub.

Pada musim ini, Saimima baru bermain sebanyak 4 kali setelah absen cukup panjang di awal musim. Kini kondisinya sudah semakin membaik dan meningkat, sehingga bisa memberikan kemampuan terbaik menghadapi Borneo FC malam ini.

Ikuti Ulasan-Ulasan Menarik Lainnya dari Penulis Klik di Sini
Image

0