Klasemen Liga 1: Hari Ini Puncak Klasemen Dipastikan Adem Ayem
KARTUMERAH – Papan atas klasemen Liga 1 Indonesia 2022/2023 dipastikan adem ayem pada Senin (16/1/2023). Karena, hari ini tidak tim papan atas yang bertarung memperebutkan tiga angka.
Papan atas klasemen sempat bergejolak dalam dua hari terakhir. Pada Sabtu (14/1/2023), PSM Makassar berhasil mempertahankan puncak klasemen dengan 37 poin usai menggasak PSS Sleman 4-0. Madura United merangsek naik ke posisi kedua klasemen dengan 36 poin usai mengalahkan tuan ruah PS Barito Putera dengan skor tipis 1-2.
Dua tim papan atas, Persija Jakarta dan Bali United FC, saling bertarung memperebutkan poin penuh pada Ahad. Lewat aksi comeback-nya, Persija berhasil menjinakkan sang juara bertahan lewat kemenangan 3-2.
Persija langsung naik dua tingkat ke posisi ketiga klasemen dengan menggeser Bali United dan Persib Bandung. Persija mengoleksi 35 poin, sementara Bali United dan Persib sama-sama menggenggam 33 poin.
Seperti dikutip dari situs resmi liga, berikut klasemen sementara Liga 1 Indonesia 2022/2023 hingga pekan ke-18.