Meski Telah Lama Pensiun, Mantan Gelandang Uruguay Ini Tetap Tonton PSM
KARTUMERAH – PSM Makassar mendatangkan mantan pemainnya, Ronald Fagundez, untuk mempersolid barisan kepelatihannya. Meski telah pensiun sejak 2014, pria berusia 43 tahun itu tetap memantau perkembangan Juku Eja yang merupakan klub pertamanya dalam kariernya di sepak bola Indonesia.
"Pemain PSM saya lihat kualitasnya. Biar saya tidak di sini, tapi saya selalu menonton PSM. Kualitas pemain bagus semua,’’ kata Fagundez seperti dikutip situs resmi klub psmmakassar.co.id.
Fagundez akan membantu pelatih utama Bernardo Tavares dalam tim kepelatihan PSM Makassar. Mantan gelandang yang pernah memperkuat Pasukan Ramang selama tiga musim (2003-2006) ini akan menangani pemain yang tidak diikutsertakan dalam laga tandang nanti. Fagundez terlihat hadir mendampingi sesi latihan PSM Makassar sejak pertengahan Oktober ini.
Selain PSM Makassar, Fagundez juga pernah memperkuat Persik Kediri (2006-2009), Persisam Putra Samarinda, dan PSIS Semarang (2013-2014). Di klub terakhirnya, mantan gelandang kelahiran Mei 1979 ini terpaksa harus memilih gantung sepatu akibat sanksi lima tahun tidak boleh beraktivitas di sepak bola. Ini sebagai sanksi atas 'partai dagelan' antara PSS Sleman dan PSIS pada babak 8 besar Divisi Utama Liga Indonesia 2014.
Fagundez tetap terkena sanksi meski ia saat itu tidak tampil dalam pertandingan. Dalam laga yang dimenangkan PSS dengan skor 3-2 tersebut, semua gol tercipta lewat gol bunuh diri yang disengaja. PSS maupun PSIS sama-sama memilih kalah agar terhindar dari bertemu Borneo FC.