Liga Spanyol

Ancelotti Sentil Barcelona

Carlo Ancelotti (Twitter/@MrAncelotti)

KARTUMERAH -- Carlo Ancelotti selama ini berupaya menahan diri untuk tidak bicara masalah kontroversi terkait Barcelona atau klub manapun. Namun, pelatih Real Madrid asal Italia itu akhirnya tak kuasa untuk menyentil Barcelona dengan menyindir kasus suap klub Catalan tersebut.

‘’Saya sebenarnya tidak suka terlibat dalam kontroversi ini. Tapi, faktanya adalah mereka (Barcelona) selama sepekan ini terlalu banyak bicara,’’ kata Ancelotti, seperti dikutip Marca, Selasa (30/1/2024).

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

‘’Saya pikir hal yang sama, kita tidak boleh mengalihkan perhatian (terhadap skandal kasus Negreira). Semua orang tahu apa yang terjadi di sepak bola Spanyol dan di situlah letak masalahnya,’’ ujar Ancelotti.

"Liga tidak dipalsukan karena penegak hukum Guardia Civil dan Kantor Kejaksaan sedang menyelidikinya. Dan, itu telah menjadi masalah sepak bola Spanyol selama 20 tahun terakhir. Kita tidak boleh mengalihkan perhatian,’’ kata mantan pelatih AC Milan dan Chelsea tersebut.

Ancelotti merujuk pada skandal kasus Jose Negreira dimana Barcelona membayar delapan juta dolar AS kepada mantan wakil presiden Komite Teknis Wasit tersebut. Hal tersebut menghidupkan konspirasi mereka untuk menyuap ofisial pertandingan di lapangan, meski Barcelona membantah melakukan kesalahan.

Pelatih berusia 64 tahun itu sejatinya ingin mengingatkan Barcelona bahwa mereka berada di rumah kaca dimana tidak boleh seenaknya melempar batu. Barcelona tidak bisa sembarang menuding bahwa Liga Spanyol dicurangi untuk kepentingan seseorang atau klub tertentu.

Presiden Barcelona, Joan Laporta, sebelumnya menyebut wasit berpihak pada Real Madrid. Los Merengues, julukan Real Madrid, akhirnya menang 3-2 setelah sempat tertinggal 0-2 dari Almeria di babak pertama.

‘’Seperti korban pelecehan dimana tekanan dilakukan rival kami secara terus-menerus dan terus-menerus. Tekanan-tekanan ini sudah berlangsung lama dan membuahkan hasil. Karena, semua keputusan menguntungkan tim ini,’’ kata Laporta menyindir Real Madrid.

Real Madrid saat ini berada di posisi kedua klasemen La Liga Spanyol dengan mengumpulkan 54 poin dari 21 pertandingan. Sementara, Barcelona tertinggal di urutan keempat lewat torehan 44 poin.